Tips Bisnis Kain Songket untuk Pemula – Packaging.co.id

Mau memulai bisnis kain songket??  Kamu perlu belajar dulu nih tahu seluk beluk pemasarannya hingga tata cara perawatannya. Apalagi, jika kamu berencana untuk stok kain songket dalam jumlah banyak, tentu butuh banget tahu cara penyimpanan nya juga. Maka dari itu, buat yang mau terjun dalam bisnis ini, simak dulu yuk Tips Bisnis Kain Songket untuk Pemula berikut ini: 

  1. Siapkan modal

Kain songket memiliki harga yang tidak murah, karena proses pembuatannya yang sulit dan juga dikerjakan secara manual menggunakan tangan. Terlebih, motif-motif pada songket cukup sulit pengerjaannya karena cukup sulit dikerjakan. Bahkan, butuh waktu yang lama loh dalam prosesnya, bisa mencapai berulan-bulan.

  1. Lakukan riset pasar

Sebelum memulainya, wajib lihat dulu nih, seperti apa pesaing kamu. Kemudian, siapa saja target pasar yang akan kamu bidik dan apa yang mereka sukai. Hal ini akan mempermudah kamu untuk menemukan strategi marketing dan jenis produk yang tepat.

Tips Bisnis Kain Songket

  1. Bikin proyeksi bisnis sejak awal

Entah paham atau belum mengenai seluk beluk bisnis, kamu tetap perlu menghitung proyeksi bisnis dan rencana target yang akan dicapai. Jadi, sejak awal harus memperkirakan seberapa banyak modal dan seberapa banyak keuntungan yang akan didapatkan, dan lain sebagainya.

  1. Tentukan keunikan produk

Keunikan ini bisa diterapkan pada produk atau bisa juga pada kemasan. Hal ini akan membantu bisnis tenun yang kamu jalankan lebih mudah dikenal dan juga diingat oleh konsumen.

  1. Memaksimalkan pemasaran melalui daring

Sekarang ini pemasaran digital sedang naik banget, jadi buat kamu yang mau membuka bisnis kain songket, wajib banget memanfaatkannya. Mulai dari menggunakan sosial media, website, e-commerce dan lain-lain. 

Nah, itu beberapa Tips Bisnis Kain Songket untuk Pemula yang bisa kamu praktekkan dalam usaha kain songket yang akan kamu rintis. Supaya makin premium dan eksklusif, pakai packaging yang tepat, agar tambah menarik di mata konsumen. Order kemasan kain songket nya, pastikan di packaging.co.id yang sudah jelas hasilnya dan sudah jelas ahlinya.  Untuk konsultasi dan pemesanan bisa langsung menghubungi nomor: 081-6677-618